PENELITIAN E-COMMERCE

May 26, 2009 at 4:41 am (Review Jurnal, tugas)

Electronic – Commerce (e-Commerce), yang kalau diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia berarti perdagangan secara elektronik, pada saat ini merupakan topik yang hangat dibahas dan dibicarakan. Secara sederhana e-Commerce didefinisikan sebagai pemanfaatan teknologi internet dalam perdagangan. Dengan demikian e-Commerce berkembang karena dipicu oleh perkembangan pesat dalam bidang elektronika, khususnya di bidang informasi dan komunikasi elektronik.

Dalam buku ini pengarang pada dasarnya menjelaskan tiga bidang fundamental yang membentuk e-Commerce, yaitu : Electronic Markets (EM), Electronic Data Interchange (EDI), dan Internet Commerce (IM).

EM, oleh pengarang dimaksudkan sebagai teknologi informasi dan komunikasi dalam menyajikan berbagai barang dan jasa dalam suatu segmen pasar, sehingga harganya dapat dibandingkan satu dengan lainnya oleh calon pembeli, yang harus melakukan keputusan transaksi. Contoh sederhana dari suatu e-Markets (EM) adalah sistem pemesanan karcis penerbangan (ticket booking).

EDI, oleh pengarang dimaksudkan sebagai penyedia sistem yang distandardisasi untuk suatu transaksi jual-beli yang diberi kodifikasi, sehingga data tersebut dapat dikomunikasikan, antara satu komputer dengan komputer lainnya, tanpa membutuhkan pesanan tertulis, yang sering menyebabkan keterlambatan dan kesalahan dalam pengurusan surat-menyurat. Contoh di mana EDI banyak dimanfaatkan adalah dalam sektor pasar swalayan (supermarket) untuk bertransaksi dengan para pemasok barang.

IC dimaksudkan oleh pengarang sebagai teknologi informasi dan komunikasi yang dapat dimanfaatkan untuk periklanan dan penjualan suatu barang atau jasa. IC ini misalnya dapat digunakan untuk membeli buku-buku yang pengirimannya dilakukan lewat pos.

Tulisan dalam buku ini oleh pengarang dibagi dalam 5 (lima) bagian dan terdiri dari 17 (tujuh belas) bab. Bagian pertama, menjelaskan tentang definisi dan pengertian e-Commerce serta memperkenalkan konsep suatu analisis siklus perdagangan, yang merupakan model yang kemudian dibahas dan dikembangkan oleh pengarang dalam bagian-bagian berikutnya dan buku ini.

Bagian kedua, membahas tentang pemanfaatan e-Commerce untuk kegiatan bisnis yang dikaitkan dengan konteks Value Chain dan Competitive Advantage Systems. Diusulkan pula suatu pendekatan dalam pengembangan suatu strategi bisnis dalam bidang e-Commerce. Sebagai contoh studi bisnis pemanfaatan e-Commerce dalam bagian ini dijelaskan tentang industri transportasi udara.

Bagian ketiga, dijelaskan tentang transaksi suatu bisnis dengan bisnis lainnya, yang ditandai oleh adanya suatu pertukaran perdagangan yang diformalkan, disertai dengan ciri pemasokan jangka panjang. Karenanya diperlukan peninjauan khusus terhadap ketiga teknologi e-Commerce, tetapi terutama ditekankan kepada pemanfaatan EDI secara reguler, yaitu transaksi perdagangan secara berulang.

Bagian keempat, terutama membahas pemanfaatan e-Commerce untuk bisnis dengan transaksi konsumen, di mana konsumen e-Commerce untuk kebanyakan organisasi adalah unsur terakhir dari e-Commerce. Dibahas juga tentang teknologi utama unsur internet, web, dan pemanfaatan serta implementasi dari e-Shop.

Bagian kelima, merupakan bagian kesimpulan dari buku ini, yang pada dasarnya disimpulkan bahwa EM, EDI, dan IC dapat memfasilitasi suatu koordinasi secara elektronik, suatu Value Chain terkoordinasi, yang dapat diperdebatkan sebagai suatu prasyarat dalam implementasi kompetitif dari suatu e-Commerce.

Perbincangan mengenai electronic commerce, yang biasa disebut e-Commerce, tampaknya tidak ada hentinya di Indonesia. Perkembangan bisnis via internet ini semakin diminati. Tuntutan semakin besar untuk segera mengatur e-Commerce dalam suatu peraturan perundang-undangan. Berbagai permasalahan hukum ditemui dalam e-Commerce, termasuk mengenai hubungan hukum antar para pelakunya. Hukum harus dapat menegaskan secara pasti hubungan-hubungan hukum dari para pihak yang melakukan transaksi e-Commerce. Namun sayangnya, dalam konteks hukum Indonesia, ketegasan hubungan hukum itu belumlah diatur. Oleh karenanya penulis mencoba untuk menganalisis apakah ketentuan hukum yang ada dalam KUHPerd dan KUHD sudah cukup relevan dan akomodatif dengan hakekat e-Commerce atau perlu regulasi khusus yang mengatur tentang e-Commerce.

Beberapa permasalahan hukum yang muncul dalam bidang hukum dalam aktivitas e-Commerce, antara lain:

  1. Otentikasi subyek hukum yang membuat transaksi melalui internet.

  2. Saat perjanjian berlaku dan memiliki kekuatan mengikat secara hukum.

  3. Obyek transaksi yang diperjualbelikan.

  4. Mekanisme peralihan hak.

  5. Hubungan hukum dan pertanggungjawaban para pihak yang terlibat dalam transaksi baik penjual, pembeli, maupun para pendukung seperti perbankan, internet service provider (ISP), dan lain-lain.

  6. Legalitas dokumen catatan elektronik serta tanda tangan digital sebagai alat bukti.

  7. Mekanisme penyelesaian sengketa.

  8. Pilihan hukum dan forum peradilan yang berwenang dalam penyelesaian sengketa.

Beberapa permasalahan terhadap konsumen yang dapat disoroti akibat tidak jelasnya hubungan hukum dalam transaksi e-Commerce. Pertama adalah mengenai penggunaan klausul baku. Sebagaimana diketahui, dalam kebanyakan transaksi di cyberspace, konsumen tidak memiliki pilihan lain selain tinggal meng-click icon yang menandakan persetujuannya atas apa yang dikemukakan produsen di website-nya, tanpa adanya posisi yang cukup fair bagi konsumen untuk menentukan isi klausul.

Kedua, bagaimana penyelesaian sengketa yang timbul. Para pihak dapat saja berada pada yurisdiksi peradilan di negara yang berbeda. Sementara perdebatan mengenai yurisdiksi penyelesaian sengketa e-Commerce ini tampaknya masih akan cukup panjang, selama masa penentuan saat terjadi dan di mana terjadinya perjanjian e-Commerce masih terus menjadi perdebatan pula.

Selain itu, diperlukan pula suatu sistem dan mekanisme penyelesaian sengketa khusus untuk transaksi-transaksi e-Commerce yang efektif dan murah. Hal lainnya adalah masalah keamanan dan kerahasiaan data si konsumen serta privasi dari kalangan konsumen.

Dari uraian yang telah disampaikan oleh penulis di atas, tentunya dapat terlihat demikian rendahnya perlindungan terhadap kepentingan konsumen. Ketidakjelasan hubungan hukum antar pelaku e-commerce, yang tentu salah satunya bertindak sebagai konsumen, bermuara pada kondisi tidak terlindunginya konsumen. Sudah sepatutnya apabila konsumen, terutama konsumen terakhir sebagai sasaran terbesar dalam transaksi e-Commerce, mendapat perlindungan dari berbagai perilaku usaha produsen yang merugikan.

Di Indonesia, perlindungan hak-hak konsumen dalam e-Commerce masih rentan. Undang-undang Perlindungan Konsumen yang berlaku sejak tahun 2000 memang telah mengatur hak dan kewajiban bagi produsen dan konsumen, namun kurang tepat untuk diterapkan dalam e-Commerce. Karakteristik yang berbeda dalam sistem perdagangan melalui internet tidak cukup tercover dalam UUPK tersebut. Untuk itu perlu dibuat peraturan hukum mengenai cyberlaw termasuk didalamnya tentang e-Commerce agar hak-hak konsumen sebagai pengguna internet khususnya dalam melakukan transaksi e-Commerce dapat terjamin.

Electronic Commerce (e-Commerce) sangat mendukung dalam peningkatan, pengembangan, suatu perusahaan. Dengan adanya e-commerce akan dapat memberikan suatu kelayakan bagi pihak manajemen dalam memproses berbagai sumberdaya yang digunakan. Diantara sumberdaya tersebut, e-commerce merupakan pendukung manajemen dalam proses pemasaran untuk mencapai tujuan. Hal tersebut dikarena e-commerce dapat merubah bentuk pelayanan yang semula harus datang langsung ke suatu instansi yang dituju ataupun melalui via telepon, tapi sekarang menjadi pelayanan yang on-line disetiap waktu dimanapun berada sehingga dapat memudahkan dalam menangani segala transaksi. Tampilan media e-commerce menjadikan pelanggan dapat leluasa melihat segala aktivitas yang dilakukan oleh sebuah perusahaan dalam memasarkan produknya. Pemasaran terbentuk karena adanya aset yang unik sehingga menjadi sebuah jaringan pemasaran yang terdiri dari perusahaan dan pemercaya (stake horder) pendukung, karyawan, pemasok distribusi, pengecer, agen periklanan dan sebagainya seiring dengan langkah perusahaan membangun hubungan timbale balik yang saling menguntungkan. E-commerce dengan manajemen perusahaan sangat erat kaitannya, karena disini e-commerce berperan sebagai sarana pendukung pemasaran untuk menyampaikan informasi demi mencapai tujuan.

Penggunaan e-commerce di Indonesia masih sangat terbatas. Berdasarkan survey awal masih relatif sedikit perusahaan yang menggunakan e-commerce sebagai sarana untuk kepentingan bisnis. Oleh karena itu dalam penelitian ini akan dikaji tentang motif serta manfaat yang dirasakan oleh perusahaan yang telah menerapkan penggunaan e-commerce dalam kepentingan bisnis. Melalui penelitian ini diharapkan dapat diperoleh gambaran yang jelas tentang motif perusahaan dalam menggunakan e-commerce. Temuan ini sangat penting terutama dalam upaya memberikan informasi yang lebih jelas tentang dasar pertimbangan dalam menggunakan e-commerce dan memanfaatkannya sebagai sarana keunggulan bersaing.

Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan beberapa perusahaan sebagai obyek penelitian, yang merupakan perusahaan yang sudah menggunakan layanan e-commerce yang targetnya langsung kepada konsumen dimana perusahaan yang peneliti teliti tersebar di kota kota besar di Indonesia. Adapun sampel dari penelitian ini adalah sebanyak 27 perusahaan yang bergerak dibidang Jasa dan Dagang dengan kisaran tingkat omzet perusahaan perbulan adalah sebesar 10 juta sampai dengan 100 juta.

Berdasarkan analisis dan pembahasan yang telah diuraikan pada bab sebelumnya, maka dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut : Berdasarkan analisis deskriptif faktor motif dapat disimpulkan bahwa faktor yang melandasi perusahaan terdorong menggunakan e-commerce terdiri dari enam faktor yaitu yang menjadi harapan tertinggi bagi para perusahaan ketika ingin menerapkan e-commerce : Mengakses Pasar global sebesar 56%, Mempromosikan produk sebesar 63%, Membangun Merk sebesar 56%, Mendekatkan dengan pelanggan sebesar 74%, Membantu komunikasi lebih cepat dengan pelanggan sebesar 63% dan Memuaskan pelanggan sebesar 56%. Dan berdasarkan analisis yang kedua yaitu analisis deskritpif faktor manfaat yang diperoleh perusahaan dengan adanya penerapan e-commerce terdiri dari dua faktor yaitu yang menjadi manfaat terbesar perusahaan setelah menerapkan e-commerce yaitu Kepuasan konsumen sebesar 74% dan Keunggulan bersaing sebesar 81%.

Untuk memanfaatkan kemajuan teknologi guna menunjang keunggulan dari suatu perusahaan harus dilakukan dengan kebijakan yang terfokus pada metode pemasaran pada perusahaan, salah satunya yaitu dengan melalui e-Commerce. Sehubungan dengan itu, pelaku bisnis dalam perusahaan cenderung ingin mendapatkan pemasaran yang efektif dan efisien sebagai sarana informasi dalam transaksi.

E-commerce merupakan terobosan baru dalam dunia informasi, karena dapat memberikan suatu informasi dalam bentuk lebih menarik, menyenangkan dan on line setiap saat tanpa batas waktu, asalkan semua perangkat teknologi memenuhi. Berkaitan dengan itu, perusahaan yang sudah mapan menjadikan objek dalam penerapan pamasaran melalui e-Commerce.

Tujuan dari penulisan ini adalah :

  1. Untuk mengenalkan media e-Commerce kepada perusahaan dalam memasarkan produk-produknya baik berupa barang atau jasa.

  2. Mencari pengalaman dalam menerapkan ilmu pengetahuan selama di bangku kuliah.

  3. Guna berpartisipasi dalam membuat suatu karya ilmiah, sekaligus menjadi suatu kebanggaan tersendiri dalam memahami ilmu yang telah didapatkan.

Ada sejumlah alasan mengapa perusahaan memasang iklan di internet. Alasan pertama karena para penonton televisi mulai berpindah ke internet. Oleh karena itu media iklan harus mengikutinya dengan asumsi bahwa tujuan periklanan manapun adalah untuk menjangkau target audiensnya secara efektif dan efisien. Para pengiklan mengakui bahwa mereka harus melakukan penyesuaian perencanaan pemasarannya untuk terus mengejar peningkatan jumlah orang yang menghabiskan waktu didepan komputer on line, karena biasanya dia meninggalkan media yang lain.

Tujuan periklanan harus ditetapkan berdasarkan keputusan-keputusan sebelumnya mengenai pasar sasaran, penentuan posisi pasar dan bauran pemasaran. Perusahaan yang sudah bonafit serta menerapkan teknologi yang ada sangat membutuhkan pemasaran yang jaringannya luas. Maka cocok jika menggunakan e-commerce yang merupakan salah satu sarana pemasaran yang jangkauannya luas bakan sampai seluruh dunia.

Beberapa keunggulan e-Commerce dapat dipegang oleh perusahaan yang tidak memaksakan kekuatan potensialnya dengan memahami keunggulan perdagangannya untuk konsumen maupun untuk dunia bisnis.

Kesimpulan yang diperoleh dari penulisan ini adalah bahwa dengan menggunakan e-Commerce kita dapat memperoleh beberapa keuntungan yang meliputi layanan konsumen dan citra perusahaan menjadi baik, menemukan partner bisnis baru, proses menjadi sederhana dan waktu dapat dipadatkan, dapat meningkatkan produktivitas, akses informasi menjadi cepat, penggunaan kertas dapat dihindari, biaya transportasi berkurang dan fleksibilitas bertambah.

Manfaat dari e-Commerce bagi konsumen diantaranya dapat melayani transaksi 24 jam hamper disetiap lokasi, memberikan banyak pilihan pada pelanggan, menyediakan produk yang tidak mahal dengan cara mengunjungi banyak tempat dan melakukan pembandinagn secara tepat, pengiriman menjadi cepat, partisipasi dalam pelayanan maya (virtual action), dapat berinteraksi denagn pelanggan lain dan memudahkan persaingan.

Manfaat e-Commerce bagi masyarakat diantaranya dapat memungkinkan untuk bekerja dirumah, terbatasnya jumlah barang yang dijual, dapat menikmati produk atau jasa yang susah dipasarkan, memfasilitasi layanan public seperti perawatan, kesehatan, pendidikan dan lain-lain. Dengan adanya berbagai keuntungan e-Commerce, maka terdapat pula keterbatasan dalam kategori teknis dan nonteknis. Keterbatasan Teknis, meliputi:

  1. Adanya kekurangan sistem keamanan, kehandalan, standard dan beberapa protokol komunikasi.

  2. Adanya bandwidthtelekomunikasi yang tidak mencukupi.

  3. Adanya pengembangan perangkat lunak masih dalam tahap perkembangan dan berubah dengan cepat.

  4. Sulit menyatukan perangkat lunak internet dan e-commerce dengan aplikasi dan database yang ada sekarang ini.

  5. Vendor-vendor kemungkinan perlu server web yang khusus serta infrastruktur lainnya selain server jaringan.

  6. Beberapa perangkat lunak e-Commerce mungkin tidak cocok bagi hardware tertentu.

Keterbatasan Nonteknis, meliputi:

  1. Tidak adanya sentuhan dan rasa hubungan secara on line.

  2. Banyak isu hukum yang belum terpecahkan.

  3. E-Commerce sebagai disiplin baru masih mencari bentuk dan sedang berkembang dengan cepat.

  4. E-Commerce dapat menimbulkan kian regangnya relasi manusia.

  5. Keteraksesan internet masih merupakan hal yang mahal atau tidak cocok bagi pelanggan potensial.

Oleh karena itu, saran yang dapat diberikan oleh penulis adalah :

  1. Dalam perusahaan, perlu diadakannya suatu alat pembantu kelestarian dalam pemasaran produk baik itu berupa jasa maupun barang dengan e-Commerce, tetapi bukan berarti alat tradisional dihilangkan.

  2. Perusahaan haruslah memperhitungkan terlebih dahulu dampak positif maupun negative (menguntungkan atau merugikan) jikalau penggunaan alat elektronik sbagai salah satu wadah untukmemasarkan barang atau jasa akan baik ataukah akan memperbesar kerugian.

  3. Dalam dunia maya yang segala sesuatunya mempergunakan alat elektronik, pihak pemimpin dalam suatu perusahaan haruslah memberikan konsekuensi terhadap keputusan yang dilontarkan dan haruslah teliti untuk melakukan suatu keputusan, agar tidak terjadi suatu kesalahan yang mengakibatkan gulung tikarnya suatu perusahaan.

  4. Dalam hal ini, bukan berarti e-Commerce merupakan segalanya dalam perkembangan perusahaan, namun e-Commerce hanyalah salah satu bagian dalam memasarkan produk baik barang maupun jasa. Dengan kata lain, e-Commerce amat sangatlah perlu jikalau perusahaan itu sudah mempunyai omset (keuntungan) yang memadai dan ingin lagi memperluas pemasaran produknya. Sedangkan perusahaan yang masih dalam suatu perencanaan keatas, tidaklah wajib untuk menggunakan e-Commerce, namun bisa menggunakan metode klasik (tradisional).

Permalink Leave a Comment

UTS E-COMMERCE

April 28, 2009 at 12:43 am (UTS)

Jawaban no.1 :
E-COMMERCE
Electronic Commerce (Perniagaan Elektronik), sebagai bagian dari Electronic Business (bisnis yang dilakukan dengan menggunakan electronic transmission), oleh para ahli dan pelaku bisnis dicoba dirumuskan definisinya. Secara umum e-commerce dapat didefinisikan sebagai segala bentuk transaksi perdagangan/perniagaan barang atau jasa (trade of goods and service) dengan menggunakan media elektronik. Jelas, selain dari yang telah disebutkan di atas, bahwa kegiatan perniagaan tersebut merupakan bagian dari kegiatan bisnis. Kesimpulannya, “e-commerce is a part of e-business”. E-commerce adalah kegiatan-kegiatan bisnis yang menyangkut konsumen (consumers), manufaktur (manufactures), service providers dan pedagang perantara (intermediaries) dengan menggunakan jaringan-jaringan komputer (komputer networks) yaitu internet.
SUPPLY CHAIN MANAGEMENT
Supply Chain Management berkaitan dengan siklus yang lengkap dari bahan mentah dari para supplier, ke kegiatan operasional di perusahaan, berlanjut ke ditribusi sampai kepada konsumen. Hal penting yang menjadi dasar pemikiran pada konsep ini adalah focus peda pengurangan kesia-siaan dan mengoptimalkan nilai pada rantai pasokan yang berkaitan.
Hubungan antara E-commerce dan Supply Chain Management
E-commerce merupakan sarana untuk memperluas jaringan supply chain sebuah perusahaan. Jadi produk yang sudah ada dipasarkan menggunkan ecommerce karena para penonton televisi mulai berpindah ke internet. Hubungan e-commerce terhadap supplai chain manajement adalah dapat memperpendek daur hidup suatu product sehingga memaksa persaingan berdasarkan waktu. Manajer operasi harus melakukan akselerasi dengan cara mengelola data produk melalui internet Oleh karena itu media iklan harus mengikutinya dengan asumsi bahwa tujuan periklanan manapun adalah untuk menjangkau target audiensnya secara efektif dan efisien. Para pengiklan mengakui bahwa mereka harus melakukan penyesuaian perencanaan pemasarannya untuk terus mengejar peningkatan jumlah orang yang menghabiskan waktu didepan komputer on line, karena biasanya dia meninggalkan media yang lain. Alasan lain mengapa periklanan pada e-commerce berkembang demikian pesat.

Jawaban no.2 :
Dengan menggunakan e-commerce kita dapat memperoleh beberapa keuntungan yang meliputi layanan konsumen dan citra perusahaan menjadi baik, menemukan partner bisnis baru, proses menjadi sederhana dan waktu dapat dipadatkan, dapat meningkatkan produktivitas, akses informasi menjadi cepat, penggunaan kertas dapat dihindari, biaya transportasi berkurang dan fleksibilitas bertambah. Manfaat dari e-commerce bagi konsumen diantaranya dapat melayani transaksi 24 jam hamper disetiap lokasi, memberikan banyak pilihan pada pelanggan, menyediakan produk yang tidak mahal dengan cara mengunjungi banyak tempat dan melakukan pembandinagn secara tepat, pengiriman menjadi cepat, partisipasi dalam pelayanan maya (virtual action), dapat berinteraksi denagn pelanggan lain dan memudahkan persaingan. Manfaat e-commerce bagi masyarakat diantaranya dapat memungkinkan untuk bekerja dirumah, terbatasnya jumlah barang yang dijual, dapat menikmati produk atau jasa yang susah dipasarkan, memfasilitasi layanan public seperti perawatan, kesehatan, pendidikan dan lain-lain. Dengan adanya berbagai keuntungan e-commerce, maka ada juga keterbatasannya dengan kategori teknis dan nonteknis yang akan membantu dan meningkatkan kinerja karyawan. SDM merupakan sumber keunggulan kompetitif yang potensial, dimana kompetensi yang dimilikinya berupa intelektualitas, sifat, keterampilan, karakter personal, serta proses intelektual dan kognitif, tidak dapat ditiru oleh perusahaan lain. Kemampuan ini harus terus diasah oleh perusahaan dari waktu ke waktu dan perusahaan terus mengembangkan keahliannya sebagai pilar perusahaan agar selalu memiliki keunggulan kompetitif. Strategi pengembangan sumber daya manusia sangat terkait dengan strategi pengembangan perusahaan secara keseluruhan. Oleh karena itu, usaha untuk mengembangkan keahlian SDM dapat dilakukan melalui serangkaian program pengembangan SDM, di mana strategi pengembangannya harus diintegrasikan dengan strategi perusahaan. Perusahaan agar dapat mempertahankan iklim bisnis yang efektif perlu melakukan empowerment (pemberdayaan) sumber daya manusia melalui desain partisipasi karyawan. Hal tersebut menjadi sangat penting karena dapat membangun hubungan interpersonal supaya terjalin hubungan saling mempercayai antara manajemen dan karyawan. Hubungan ini dapat mengarah pada perbaikan yang berkesinambungan dalam bidang kualitas, produktivitas, teknologi, dan pelayanan kepada pelanggan yang lebih baik

Jawaban no. 3 :
Marketplaces
Marketplace adalah mengutamakan tempat dimana barang atau jasa tersebut berada atau tempat dimana penjual dan pembeli melaksanakan transaksi secara elektronik. Keunggulan dan keterbatasan Marketplaces :

Keunggulan

Keterbatasan

Mudahnya pertukaran informasi, barang-barang, jasa, dan pembayaran berhubungan dengan transaksi pasar.

biaya pencarian, biaya penggunaan internet yang di Indonesia sendiri berbelanja online masih jarang..

proses menjadi sederhana dan waktu dapat dipadatkan, dapat meningkatkan produktivitas, akses informasi menjadi cepat, penggunaan kertas dapat dihindari, biaya transportasi berkurang dan fleksibilitas bertambah

Adanya pengembangan perangkat lunak masih dalam tahap perkembangan dan berubah dengan cepat.

layanan konsumen dan citra perusahaan menjadi baik

Adanya kekurangan sistem keamanan, kehandalan, standard dan beberapa protokol komunikasi

Mempersingkat waktu transaksi jual beli dan pemenuhannya tanpa harus bertemu di satu tempat yang sama.

Pelanggan tidak percaya bila tanpa melihat wajah penjual yang mereka kenal

dapat melayani transaksi 24 jam hampir disetiap lokasi, memberikan banyak pilihan pada pelanggan, menyediakan produk yang tidak mahal dengan cara mengunjungi banyak tempat dan melakukan pembandinagn secara tepat, pengiriman menjadi cepat, partisipasi dalam pelayanan maya (virtual action), dapat berinteraksi denagn pelanggan lain dan memudahkan persaingan.

resiko customer biasanya menolak untuk membayar setelah menerima produk atau produser mungkin memberikan produk kualitas rendah atau jasa setelah pembelian yang tidak memuaskan

marketspaces

Marketspace adalah mengutamakan informasi mengenai barang atau jasa tersebut. suatu pasar dimana para penjual dan para pembeli menukar barang-barang dan jasa untuk uang (atau untuk lain barang-barang dan jasa), tetapi melakukannya secara elektronis. Keunggulan dan keterbatasan Marketspace :

Keunggulan

Keterbatasan

Mudahnya pertukaran informasi, barang-barang, jasa, dan pembayaran berhubungan dengan transaksi pasar.

biaya pencarian, biaya penggunaan internet yang di Indonesia sendiri berbelanja online masih jarang..

Menyediakan infrastruktur kelembagaan, seperti suatu kerangka pengatur dan sah / tentang undang-undang, yang menungkinkan berfungsi yang efisian pasar.

ketidakefisiensian harga merebut untuk mengamankan harga yang diinginkan, penjual dan pembeli mungkin kehilangan peluang untuk melakukan pertukaran yang diinginkan.

Mempersingkat waktu transaksi jual beli dan pemenuhannya tanpa harus bertemu di satu tempat yang sama.

informasi yang tidak lengkap, karena penjual dan konsumn tidak bertemu langsung maka informasi yang di dapat pun mungkin tidak lengkap.

Dapat membeli dalam lokasi yang berbeda (misalnya dalam 1 jam, kita dapat membeli barang melalui internet di Amerika dan di Paris).

resiko customer biasanya menolak untuk membayar setelah menerima produk atau produser mungkin memberikan produk kualitas rendah atau jasa setelah pembelian yang tidak memuaskan

Jawaban no.4 :
Merek Sony Digital Camera tipe cybershot DSC H-10 menurut saya harga yang cocok adalah pada situs bizrate.com karena pada situs tersebut harga yang datawarkan lebih murah dari pada situs lainnya. Selain itu, informasi di bizrate.com lengkap, seperti cara pembayaran yang lengkap, spesifikasi yang ada pada produk dijelaskan lebih detail.

Jawaban no. 5 :
Faktor trust merupakan salah satu faktor untuk dapat memperolek konsemen yang loyalitas terhadap produk tersebut. Karena produk di jual melalui internet / online maka trust dari konsumen adalah hal yang sangat penting untuk produsen dalam melakukan bisnis lewat internet / online. Dengan adanya kepercayaan maka bisnis tersebut akan berjalan. Setelah adanya kepercayaan dari konsumen maka produsen yang melakukan bisnis online harus mengetahui apakah konsumen puas dengan produk, layanan, serta kualitas yang telah dilakukan perusahaan tersebut. Apabila konsumen puas maka konsumen tersebut akan loyal terhadap produk tersebut karena sudah merasa puas dengan apa yang dilakukan perusahaan tersebut. Kepuasan konsumen dapat diukur apabila keadaan ideal sama dengan apa yang diaharapkan. Jadi hal yang terpenting dalam e-commerce adalah kepercayaan yang ada di dalam diri konsumen. Faktor kepercayaan ini sangat sukar dibangun, namun sangat mudah sekali dirusak. Banyak calon pelanggan yang ragu untuk melakukan transaksi via pay pal, kartu kredit maupun transfer. Oleh karena itu dibutuhkan tiga faktor utama dalam rangka membangun dan mempertahankan trust, yaitu kepuasan pelanggan, reputasi dan itikad baik pemasok, serta pengakuan dari pihak ketiga. Kepuasan pelanggan adalah penting bagi bisnis e-commerce. Karena semakin banyak konsumen yang puas dengan pelayanan dan kualitas produk, maka citra baik pun akan menjadi nilai lebih dimata konsumen dan akan meningkatkan loyalitas konsumen. Loyalitas konsumen dapat berupa pembelian kembali dan berulang-ulang.

Jawaban no.6 :

Segmentasi pasar merupakan usaha untuk meningkatkan ketetapan pemasaran perusahaan. Titik awal dari pembahasan segmentasi adalah pemasaran massal, dalam hal ini penjual menjalankan produksinya dengan massal. distribusi massal atau suatu produk bagi semua pembeli.

1. Segmentasi Geografi, merupakan pembagian pasar menjadi unit-unit geografis yang berbeda. Misalnya: wilayah, negara, negara bagian, propinsi, kota dan kepulauan.

2. Segmantasi Demografi, dimana pasar dikelompokkan berdasarkan variabel-variabel pendapatan, jenis kelamin, pendidikan, jumlah penduduk, usia, ukuran keluarga, pekerjaan, agama, ras, generasi, kewarganegaraan dan kelas sosial.

3. Segmentasi Psikografi, mengelompokkan pasar dalam variable gaya hidup, nilai dan kepribadian. Gaya hidup juga ditunjukkan oleh orang-orang yang menonjol pada kelas sosial. Minat terhadap suatu produk juga dipengaruhi oleh gaya hidup. Oleh karena itu barang yang dibeli oleh orangorang tersebut adalah untuk menunjukkan gaya hidupnya.

4. Segmentasi Perilaku, membagi kelompok berdasarkan status pemakai, kejadian, tingkat penggunaan, status kesetiaan, tahap kesiapan pembeli, sikap. Pasar disini dapat dikelompokkan menjadi bukan pemakai, bekas pemakai, pemakai potensial, pemakai pertama kali dan pemakai tetap dari suatu produk.

5. Segmentasi Manfaat, mengklasifikasikan pasar berdasarkan atribut/nilai atau manfaat yang terkandung dalam suatu produk,

Banyak perusahaan memanfaatkan pemasaran sasaran, sehingga dapat membedakan segmen-segmen pasar utama, membidik satu atau dua segmen pengembangan produk-produk program pemasaran yang dirancang khusus. Maka dari itu sebelum menggunakan e-commerce pasar sasaran harus di segmentasikan terlebih dahulu. Analisis segmentasi pasar adalah proses estimasi luas pasar khusus yang memiliki respons yang sama, yang diperkirakan akan menjadi calon pembeli yang menguntungkan dengan cara :

a. Mengidentisifikasi pasar produk yang dilayani

b. Menganalisis industry untuk mengetahui peluang dan daya tarik pasar

c. Menganalisis pesaing kunci untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan pesaing

d. Mengembangkan profile konsumen untuk mengetahui segmen pasar yang profitable.

Jawaban no.7 :
B2B adalah perdagangan antar perusahaan, sedangkan B2Cmemfokuskan diri pada perdagangan antara sebuah perusahaan dengan konsumen akhir. contoh perusahaan yang menerapkan konsep B2B adalah :
dagang2000.com (milik PT Indosat Adimarga)
situs yang menawarkan berbagai macam produk dan jasa. Informasi yang ada di situs ini pun lengkap. Berbagai produk dan jasa yang ditawarkan yaitu :
• Travel
• Entertainment
• Gambling

• Shopping
• Gifts
• Computers

• Autos
• Insurance
• Small Business

• Investing
• Health & Fitness
• Home & Garden

• Career
• Education
• Reference

indonesianexport.com (milik PT e-Commerce Nusantara)
situs ini milik PT. e-commerce Nusantara, yang menawarkan barang-barang apa saja yang di export ke luar negri. Seperti Bali Handicrafts, Vietnam Export, Trade Export, Thailand Export, Thai Export, Taiwan Export, Romania Export, Motorcycle Export. Informasi yang ditawarkan dalam situs ini pun lengkap.

alibaba.com
alibaba.com dimana item yang dijual tidak hanya satu jenis produk saja namun berbagai macam produk ditawarkan di situs ini Pada situsnya, alibaba.com juga mengadakan perdagangan yang meliputi seluruh dunia. Tampilan yang diberikan oleh situs ini mencakup informasi yang dibutuhkan oleh konsumen, seperti berita terbaru dari kegiatan perdagangan, produk-poduk apa yang hangat saat ini, website perusahaan, serta terdapat pula informasi perusahaan-perusahaan dan partner yang tergabung di dalam situs ini. Dalam pembayaran, alibaba.com mengajak kerja sama dengan Frima France dan CIETAC South Asia.

Permalink Leave a Comment

TUGAS 3

March 24, 2009 at 12:58 am (tugas)

1. Amazon.com
Amazon adalah online shop yang menjual berbagai jenis produk seperti buku, film, music, games, digital download, kindle, electronic, home and garden, grocery, health and beauty, toys, kids and baby, dsb. Tampilan pada website amazon cukup simple tapi lengkap dalam menginformasikannya kepada konsumen, loadingnya pun cepat. Pada website ini disertakan informasi tentang penjual dan rating produk yang paling banyak diminati oleh konsumen. Tetapi website ini menggunakan metode pembayaran yang cukup rumit bagi orang Indonesia karena menggunakan creditcard atau metode payPAL, yang belum banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia.

2. Barnes and noble.com
Barnes and noble adalah situs yang menjual berbagai macam produk misalnya buku, mainan, dvd, home and gift, gift card. Website ini sejenis dengan amazon.com dan e-bay.com, namun produk yang ditawarkan amazon lebih banyak dari pada situs ini. Tampilan pada situs ini sangat menarik dan rapi sehingga konsumen pun akan dengan mudah mencari produk yang mereka inginkan. Cara pembayaran yang ditawarkan oleh situs ini cukup mudah.

3. Bhineka.com
Bhineka adalah website yang banyak menawarkan produk seperti computer, pheriperal, networking, software, CAD/CAM, office equipment, supplies and media, dsb. Tampilan pada website Bhineka cukup bagus dan menarik namun loadingnya agak lambat yang disebabkan banyaknya grafis yang ada pada website tersebut. Page yang ada pada website pun beragam, misalnya order tracking, shop by category, shop by brand, download price list. Tata cara pembayaran cukup mudah.dan disertakan call center.terdapat alamat toko sehingga konsumen lebih percaya. Terdapat fasilitas tampilan yang dapat kita gunakan untuk menghitung berapa harga suatu produk dalam bentuk rupiah (Rp), karena harga yang terdapat setiap produk adalah harga dalam bentuk dollar ($). Harga bisa dinegosiasikan

4. fastncheap.com
fastncheap.com adalah online store yang menjual berbagai produk komputer dan PC accessories. Tampilan halaman depan pada website fastncheap.com cukup menarik dan juga loading pada page tersebut cepat. Layanan yang ditawarkan pun banyak, misalnya saja konsumen dapat melihat produk-produk yang special dengan harga yang yang khusus ditawarkan ada hari itu yang lebih murah dari pada hari-hari lain dengan membuka pageT oday’s Special . Ada pula page New Product yang isinya daftar produk terbaru yang dijual oleh fastcnheap dan page Shop by Brand yang isi page mengenai daftar merk produk yang dijual oleh fastncheap. Dengan layanan page tersebut maka konsumen dapat dengan mudah melihat produk-produk yang ditawarkan. Selain itu, fastncheap juga mengatur daftar produk-produk yang mereka tawarkan sesuai dengan abjad sehingga konsumen akan mudah untuk mencari produk yang mereka inginkan. Dalam website fastncheap juga menyediakan tata cara pembayaran yang mudah dimengerti oleh konsumen dengan cara pembayaran yang variatif dan pembayarannya dapat dicicil selama enam kali. Konsumen yang menggunakan kartu kredit Mandiri, bunga yang dikenakan pada cicilannya tersebut adalah 0%. Selain itu, terdapat fasilitas forum untuk mengukur kinerja website yang disertai komentar pelanggan, sehingga orang yang melihat website ini berpendapat bahwa website ini dapat dipercaya dan keamanannya terjamin. Harga produk yang ditampilkan juga selalu selalu berganti setiap hari.

5. Mizan.com
Mizan adalah website yang mengimformasikan berbagai macam tentang buku. Dalam website ini, link-link yang ada cukup membantu tentang buku baru, buku laris, E-book (yaitu sebuah rubrik yang menyajikan materi sebuah buku dalam bentuk digital. Sehingga kita dapat melihat dan membacanya lewat perangkat digital (komputer). Mizan Publika sebagai perusahaan induk (holding company) pada tahun 1999, dan meluncurkan program rekayasa ulang (reengineering) di tahun 2001. Tampilan situs ini sangat sederhana namun informasi yang ditawarkan cukup lengkap dan dapat membantu konsumen dalam mencari informasi yang mereka inginkan. Dalam website ini disertakan searchengine yang memudahkan kita dalam mencari produk.

Sumber :
Amazon.com
Barnes and noble.com
Bhineka.com
fastncheap.com
Mizan.com

Permalink Leave a Comment

E-MALL

March 17, 2009 at 2:04 am (tugas)

ELECTRONIC MALL
. Sebagai tambahan untuk berbelanja pada storefront pribasi, consumer bisa juga berbelanja pada electronic mall (e-mall). Sama seperti mal pada dunia fisik, e-mall adalah tempat berbelanja omline yang bertempat dibanyak toko bertempat. Contoh hawaii.com adalah e-mall yang menjual barang-barang dan toko di hawaii. Itu mencakup direktori produk kategori dan toko pada setiap kategori.
Ketika consumer mengindikasi kategori yang ia inginkan, consumer ditransfer kepada storefront pribadi yang cocok dengan keinginannya. Mall seperti ini tidak menyediakan jasa. Ini hanya merupakan direktori. Ada mall-mall lain yang khusus menyediakan jasa. Beberapa mall biasanya sangat besar, yang didalamnya terdapat banyak penjual virtual.
TIPE TOKO DAN MALL
1. toko / mall umum
ini adalah marketspace yang besar yang menjual semua tiope produk/ contoh amazon.com, choicemall.com, shop4.vcomshop.com, spree.com dan portal publik yang besar seperti yahoo.com, aol.com, lycos.com. semua departemen yang besar dan toko diskon termasuk dalam kategori ini.
2. toko / mall spesial
mereka hanya menjual satu tipe atau beberapa tipe produk, seperti buku,bunga.anggur, mobil, atau hewan. Amazon.com memulai bisnisnya sebagai spesial penjual buku, namun sekarang telah berubah menjadi general store. 1800flowers.com hanya menjual bunga dn hadiah yang berkaitan. Fashonmall/beautyjungle spesialisasi pada produk kecantikan, tips, dan trend mode. Cattoys.com menjual berbagai macam mainan kucing. Uvine.com menjual anggur.
3. regional vs toko global
beberapa toko, seperti e-grocers atau penjual furnitur, melayani customer yang berada pada lingkungannya saja. Contoh parknshop.com hanya melayani hongkong

E-MALL GENERAL
E-MALL adalah marketspace yang besar yang menjual semua tiope produk. Salah satu contohnya adalah http://www.The-onlineretail.com (ORE) mulai online sejak tahun 2005, oleh sekelompok mahasiswa yang sangat tertarik dengan potensi internet sebagai lahan untuk berjualan. Awalnya situs ORE dibuat di penyedia jasa homepage gratisan, seiring dengan berjalannya waktu – ORE kemudian memiliki hosting sendiri pada tahun 2006. Hingga 2008 ORE dengan beberapa situs yang lain berkembang setahap demi setahap untuk memperluas potensinya di dunia maya. Sampai saat ini beragam pengunjung mulai dari konsumen pribadi sampai badan usaha telah berbelanja di ORE. Kami ucapkan terimakasih atas kepercayaannya untuk berbelanja di ORE. Di awal tahun 2009 ini ORE kembali memperbaiki penampilannya seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin user friendly demi kemudahan pengunjungnya.

Barang-barang yang Ditawarkan di The-oneretail.com :
• Accessories, Valuables
• Decorations
• CD Internet Content
• Electronic, Equipment
• Foods, Beverages
• Handicraft
• Leather Product
• Others
• Poster, Photo, Repro, Paintings
• Toys, Hobby

Cara berbelanja online di The-oneretail.com
Berbelanja di ORE sangat mudah, Anda cukup mengisi dengan mengklik tombol Form Pembelian yang terletak disisi kanan dan isi kode item yang ingin dibeli.

Syarat dan Kondisi
Dengan mengunjungi dan berbelanja di the-onlineretail.com Anda telah setuju terhadap syarat dan kondisi berikut. Silahkan baca dengan cermat.
1. The-onlineretail.com (ORE) hanya melayani pembelian secara online.
2. The-onlineretail.com (ORE) selalu berusaha untuk mencantumkan harga yang terbaru.
3. Harga belum termasuk ongkos pengiriman dan packing (untuk item tertentu). Ongkos pengiriman akan ditambahkan pada faktur penjualan sesuai dengan tarif pengiriman.
4. Barang akan dikirimkan segera setelah kami menerima pembayaran. Lama waktu perjalanan pengiriman tergantung pada daerah tujuan. Untuk pengiriman yang memakai jasa kurir, The-onlineretail.com (ORE) bekerja sama dengan TIKI. Item dengan harga minimal Rp.500.000,- akan diasuransikan untuk mencegah kehilangan atau kerusakan selama dalam perjalanan (kecuali ada permintaan khusus dari pemesan).
5. Bila Anda menginginkan pengiriman lewat jasa ekspedisi yang Anda inginkan, silahkan beritahu pada kami.
6. Beberapa barang tidak selalu ready-stock sehingga diperlukan pemesanan sebelumnya.
7. Pemesanan baru dianggap konfirm dan valid, bila telah ada email (ore_101@yahoo.com) atau sms (08179207567) konfirmasi dari http://www.the-onlineretail.com.
8. Barang yang telah dibeli tidak dapat dikembalikan atau ditukar dengan barang lain, kecuali ada perjanjian terlebih dahulu.
9. Untuk item dalam kondisi stok yang terbatas, konsumen yang melakukan pembayaran terlebih dahulu akan mendapat prioritas untuk mendapatkan item terbatas tsb. Ore berhak membatalkan transaksi yang telah dibayar konsumen jika item stok terbatas telah habis. Biaya yang telah dibayarkan akan ditransfer kembali ke rekening konsumen.
10. WWW.THE-ONLINERETAIL.COM tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang timbul atas produk-produk yang dijual di situs ini.
11. Segala usaha maksimal telah dilakukan untuk menyakinkan ketepatan seluruh informasi yang dimuat. The-onlineretail.com tidak menjamin dengan segala hormat akan ketepatan data tersebut, termasuk spesifikasi produknya maupun editorial.

E-MALL SPESIALIZED
Toko atau Mall yang hanya menjual satu tipe atau beberapa tipe produk. Salah satu contoh E-mall special atau khusus adalah http://www.MuslimGaleri.com. Muslimgaleri adalah toko / mall online yang menawarkan produk-produk yang dibutuhkan oleh wanita muslim. Dalam melakukan penjualan, muslimgaleri menyediakan 2 cara belanja untuk memudahkan Anda melakukan transaksi dengan kami. Yang pertama adalah Belanja Online dan yang kedua adalah Belanja Via Email, SMS dan YM!
Belanja Online
Dengan belanja online, Anda bisa dengan mudah dan cepat melakukan transaksi. Karena penghitungan ongkos kirim dilakukan secara otomatis oleh sistem kami. Sehingga Anda dapat segera mengetahui jumlah total transaksi Anda tanpa harus menunggu konfirmasi dari kami. Selain itu dengan belanja online Anda mendapat kesempatan belanja murah karena adanya Kupon Diskon MuslimGaleri.com yang hanya bisa digunakan jika Anda belanja online.

Tentunya dengan menjadi member MuslimGaleri.com, Anda berkesempatan mendapatkan kupon diskon dari kami disaat promo-promo tertentu.
Caranya:
1. Klik halaman Login. Jika Anda belum terdaftar sebagai pelanggan Muslim Galeri, klik Sign Up dan silakan buat akun terlebih dahulu. Jika Anda sudah memiliki login, masukkan alamat email dan password Anda pada bagian Login kemudian klik Login.
2. Pilih produk yang anda inginkan dan masukkan jumlah yang ingin dibeli ke kotak Tambahkan ke Kereta. Kemudian klik Add to Cart. Lakukan langkah ini beberapa kali sampai Anda benar-benar selesai berbelanja.
3. Untuk melihat barang-barang belanja Anda, klik Kereta Belanja.
4. Jika sudah selesai berbelanja, klik Check Out di halaman Kereta Belanja.
5. Di Halaman Check Out:
• Tentukan alamat pengiriman pesanan Anda.
• Pilih Cara Pengiriman yang dikehendaki: Datang langsung ke Muslim Galeri (Gratis), melalui Kurir Tiki (pengiriman domestik), Wahana (pengiriman ke Singapura), atau EMS (pengiriman ke Malaysia).
Untuk promo pengiriman gratis#, pilih BEBAS ONGKOS KIRIM.
• Pilih Cara Pembayaran yang dikehendaki: Transfer Bank atau melalui PayPal.
• Jika ada pesan khusus kepada kami tentang pesanan Anda, maka tuliskanlah selengkap-lengkapnya pada kotak Instruksi Khusus Pesanan Anda.
• Setelah selesai, lanjutkan dengan mengklik Continue Checkout.
6. Di Halaman Konfirmasi Pesanan:
• Cek ulang data-data yang telah Anda masukkan berkaitan dengan pesanan belanja Anda.
• Jika Anda sudah yakin data yang dimasukkan benar, klik Confirm Order untuk mengkonfirmasi pesanan Anda.
7. Selanjutnya kami akan mengirimkan invoice total belanja Anda melalui email. Jika Anda tidak menerima Invoice Total Belanja dalam 1×24 jam, harap segera menghubungi kami.
8. Lihat halaman Cara Pembayaran dan Cara Pengiriman untuk informasi selanjutnya.

Keterangan :
*Sistem toko online kami baru dapat mensupport perhitungan biaya pengiriman otomatis untuk Negara Indonesia, Singapura, dan Malaysia pada saat ini. Oleh karena itu bagi pelanggan selain dari Indonesia, Singapura, dan Malaysia, kami anjurkan untuk berbelanja dengan email, sms ataupun YM!. InsyaAllah akan kami upgrade system belanja online kami.
#untuk pembelian di atas Rp50.000, untuk pengiriman daerah Jabodetabek.
Belanja via Email, SMS atau YM!
Untuk memudahkan Anda, kami pun menerima pesanan belanja melalui email, sms ataupun YM!. Caranya:
1. Pilih produk yang anda inginkan di toko online kami.
2. Kirim daftar pesanan Anda ke:
• email:order@muslimgaleri.com atau
• sms: +6281381923948 atau
• YM!: muslimgaleri
Setelah kami terima pesanan Anda, Kami akan kirimkan invoice pesanan ke email Anda
atau konfirmasi total belanja melalui sms.
3. Lihat halaman Cara Pembayaran dan Cara Pengiriman untuk informasi selanjutnya.

Barang-barang yang ditawarkan oleh muslimgaleri :
1. Jilbab Rabbani
2. Jilbab Permata
3. Kerudung Taaj
4. Kerudung Zoya
5. Jilbab Kerudung
|- Ahsana
|- Benayu
6. Busana Muslim
|- Kastun Rabbani
|- Galis Design
|- Manet
|- Toyusin
7. Baju Muslim
|- SiK Clothing
|- MuslimKeren

Syarat dan Ketentuan
1. Semua pemesanan diharapkan menggunakan website ini. Kecuali bagi Anda yang wilayah pengirimannya tidak tercakup dalam sistem toko online ini, segera konfirmasi belanja Anda melalui Customer Service kami.
2. Petunjuk belanja menggunakan website ini dapat dilihat di link Cara Berbelanja.
3. Semua info produk yang tercantum di website ini adalah info yang berlaku untuk masing-masing produk.
4. Pengiriman menggunakan jasa kurir TIKI (domestik), Wahana (wilayah Singapura), ataupun dapat diambil langsung ke kantor MG.
5. Biaya pengiriman sepenuhnya menjadi beban pemesan. Kelebihan biaya pengiriman akan kami kembalikan kepada pemesan melalui rekening bank transfer. Informasi lebih lanjut mengenai pengiriman dapat di lihat di link Cara Pengiriman.
6. Pengiriman produk pesanan Anda hanya kami lakukan setelah pembayaran tagihan telah kami terima.
7. Kami akan mengirimkan produk yang sesuai dengan pesanan dalam kondisi yang sebaik-baiknya.
8. Produk yang telah diterima tidak dapat dikembalikan.
9. Produk yang telah diterima dapat ditukar dengan syarat:
• Tidak melebihi dari 10 (sepuluh) hari kalender setelah produk dikirim.
• Segera melakukan konfirmasi dengan kami melalui email.
• Penukaran produk diperkenankan untuk type, warna dan harga yang berbeda.
• Biaya pengiriman kembali produk yang ditukar merupakan tanggung jawab pemesan..

KOMENTAR :
Internet sangat dibutuhkan dalam bertukar informasi dan berkomunikasi secara cepat tanpa ada batasan wilayah, ruang dan waktu. Dengan internet semua pekerjaan menjadi sangat mudah dan sangat efisien terhadap waktu. Internet juga bisa digunakan untuk memperluas pengetahuan serta memperluas pergaulan kita sebagai makhluk sosial. Dengan melihat perkembangan internet yang sangat pesat maka para produsen pun ingin memanjakan konsumen dengan cara bertransaksi dengan tidak bertatap muka langsung. Jadi konsumen akan lebih mudah dalam membeli sesuatu tanpa harus keluar rumah. Kemudahan itulah yang ditawarkan produsen dengan cara membuat E-Mall. Banyak manfaat yang ditawarkan oleh adanya E-Mall, namun harus diperhatikan juga kelemahan dari menjual produk di E-Mall. Maka dari itu perlu buat konsumen memilih dengan cerdik E-Mall apa yang dapat membuat konsumen itu puas. Seperti contoh E-Mall di atas dapat dilihat informasi apa saja yang harus diketahui oleh konsumen sebelum memilih atau membeli produk tersebut secara Online. Jadi semakin banyak informasi yang diberikan oleh produsen dalam website maka akan semakin membuat konsumen lebih percaya.

SUMBER :
http://www.The-onlineretail.com
http://www.MuslimGaleri.com

Permalink Leave a Comment

PERKEMBANGAN DAN JUMLAH PENGGUNA INTERNET DI DUNIA

March 17, 2009 at 1:57 am (tugas)

ARTIKEL
Penggunaan internet dewasa ini telah merambah ke berbagai kehidupan, baik di bidang sosial, budaya, ekonomi, kesehatan, politik, maupun pendidikan. Internet sangat dibutuhkan dalam bertukar informasi dan berkomunikasi secara cepat tanpa ada batasan wilayah, ruang dan waktu. Dengan internet semua pekerjaan menjadi sangat mudah dan sangat efisien terhadap waktu. Internet juga bisa digunakan untuk memperluas pengetahuan serta memperluas pergaulan kita sebagai makhluk sosial. Internet merupakan singkatan dari Interconnected Network. Jika diterjemahkan secara langsung berarti jaringan yang saling terhubung. Internet adalah gabungan jaringan komputer di seluruh dunia yang membentuk suatu sistem jaringan informasi global. Semua komputer yang terhubung ke internet dapat mengakses semua informasi yang terdapat di internet secara gratis. Internet dapat digunakan sebagai sarana pertukaran informasi dari satu komputer ke komputer lain tanpa dibatasi oleh jarak fisik kedua komputer tersebut. Peranan internet yang sangat penting adalah sebagai sumber data dan informasi serta sebagai sarana pertukaran data dan informasi.

PERKEMBANGAN DAN JUMLAH PENGGUNA INTERNET DI DUNIA
Perkembangan internet diawali dengan dibangunnya jaringan ARPANet pada tahun 1969. ARPA (Advanced Research Project Agency) merupakan sebuah jaringan yang dikembangakan oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat yang tugasnya untuk melakukan penelitian terhadap jaringan komputer dengan teknologi packet switching. Jaringan tersebut semula hanya beranggotakan beberapa komputer di beberapa universitas di Amerika Serikat, seperti University of California-Los Angeles dan Stanford Research Institute. Di awal perkembangannya, jaringan tersebut hanya digunakan khusus untuk kalangan akademik dan militer. Istilah internet sendiri muncul sekitar tahun 1983 dengan ditemukannya protocol TCP/IP (Transmission Control Protocol/Intenet Protocol) yang memberikan sumbangan besar terhadap perkembangan jaringan itu dan mampu menyatukan beberapa sistem jaringan yang berbeda.
Berdasarkan data desember 2007 dari World Internet Statistik, total pengguna internet dunia adalah 1.4 milyar orang dengan pertumbuhan 290% selama 8 tahun terakhir. Pengguna Internet di dunia:
NEGARA JUMLAH
DUNIA (juni 2008) 1.463.632.361
Asia 578.538.257
Eropa 384.633.765
Amerika Utara 248.241.969
Amerika Latin / Karibia 139.009.209
Afrika 51.065.630
Timur Tengah 41.939.200
Oseania / Australia 20.204.331

PERKEMBANGAN DAN JUMLAH PENGGUNA INTERNET DI INDONESIA
Di Indonesia sendiri jumlah pemakai internet selalu meningkat dengan peningkatan yang cukup besar. Sekarang banyak sekali layanan-layanan akses internet yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan kita, salah satunya layanan akses internet dari PT. Telkom seperti Telkomnet Instan dan Telkom Speedy. Telkomnet Instan merupakan layanan akses Dial-Up dengan kecepatan berkisar antara 40 Kbps – 56 Kbps sedangkan Telkom Speedy merupakan akses ADSL dengan kecepatan Up To 384 Kbps. Selain itu masih banyak sekali layanan layanan akses internet yang bisa kita pilih. Diperkirakan mendongkrak pengguna internet, baik melalui laptop maupun ponsel. Saat ini, hampir seluruh pusat perbelanjaan, hotel, rumah makan, dan kafe menyiapkan fasilitas hotspot, beberapa di antaranya gratis. Fasilitas hotspot juga sudah masuk ke kampus-kampus bahkan kantor partai politik. Hotspot mengubah gaya hidup sebagian warga Indonesia. Di warung kopi, suasana berubah gara-gara hotspot: dari mengobrol saja menjadi mengakses internet. Di kampus, hotspot mengubah gaya hidup mahasiswa: dari keranjingan demo menjadi kecanduan internet. Kita sudah melihat kecenderungan global akibat pengaruh teknologi informasi, yang secara perlahan-lahan menyeret masyarakat Indonesia. Dalam waktu yang tidak terlalu lama, berkat hotspot, Indonesia akan benar-benar menjadi “cyber city”. Untuk dapat mengakses internet baik dengan kabel atau tanpa kabel selain diperlukan seperangkat komputer atau laptop diperlukan juga sebuah alat yang disebut Modem, modem berfungsi sebagai protokol yang mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital atau sebaliknya.
Pada 2007, sekitar 25 juta orang Indonesia menggunakan internet. Rata-rata tumbuh lebih tiga juta pengguna internet tiap tahun dalam 10 tahun terakhir. Pengguna internet di Indonesia hanya tumbuh 8,9 persen tapi mencapai 20 juta orang. Pengguna internet itu berusia 10-39 tahun. Mereka bersentuhan dengan internet di kafe, sekolah atau kampus, tempat kerja, dan rumah. Sampai dengan 20 tahun ke depan, generasi internet inilah yang akan mewarnai Indonesia. Melihat data-data internetworldstats.com pada 2007, dapatlah dikatakan bahwa jumlah pengguna internet merupakan sisi Indonesia yang membanggakan. Penetrasinya memang masih rendah, hanya 8,5 persen dari total populasi, jauh tertinggal dari bangsa-bangsa maju seperti Jepang (68,7 persen) atau bahkan Malaysia (60 persen). Tapi dibanding India, salah satu raksasa ekonomi dunia, penetrasi Indonesia lebih baik. Asia merupakan kawasan pengguna internet terbesar di dunia, 510 juta, mengalahkan Eropa dan Amerika Utara. Dari segi jumlah, pengguna internet Indonesia merupakan ketiga terbesar di Asia setelah Jepang dan Cina. Jumlah 31,5 juta pengguna internet di Indonesia memang bukan jumlah yang sedikit. Jumlah itu jauh lebih besar dari seluruh penduduk satu benua Australia. Juga lebih besar dari gabungan antara penduduk Malaysia dan Singapura. Fakta dan statistik perkembangan internet khususnya di Indonesia tahun 2008 (updated Juni 2008), sebagai berikut:
• Pengguna internet tahun 2000=2,000,000
• Pengguna internet sekarang=25,000,000
• Persentase pengguna internet =10.5% dari total jumlah penduduk
• Persentase pengguna di Asia=4.3%
• Pertumbuhan dari tahun 2000-2008=1150%
Dari data di atas, menjelaskan bahwa anda termasuk 1 dari 25 juta orang pengakses internet yaitu 10,5% dari total penduduk 237,5 juta jiwa di tahun 2008. Berarti masih ada 89,5% atau sejumlah 212,5 juta orang yang belum mengenal internet. Dan diperkirakan tahun 2009 ini akan naik sebesar 40% menjadi 35 juta pengguna. Kenaikan yang signifikan ini diyakini karena infrastruktur untuk tersedianya internet di Indonesia semakin hari akan semakin mudah dan murah.
Perkiraan resmi dari APJII terhadap jumlah pelanggan dan pemakai internet selama ini dan perkiraan sampai akhir tahun 2006 adalah sesuai dengan tabel berikut ini:
Tahun Pelanggan Pemakai
1998 134.000 512.000
1999 256.000 1.000.000
2000 400.000 1.900.000
2001 581.000 4.200.000
2002 667.002 4.500.000
2003 865.706 8.080.534
2004 1.087.428 11.226.143
2005 1.500.000 16.000.000
2006 1.700.000 20.000.000
2007 2.000.000 25.000.000

PENGGUNA DAN UANG YANG BEREDAR UNTUK BERBELANJA SECARA ONLINE MELALUI INTERNET
Penggunaan layanan belanja lewat Internet (online shopping) di Indonesia meningkat dalam tiga tahun terakhir. Survei Nielsen Global Online 2007 menempatkan Indonesia di posisi ke-13 dari 14 negara Asia-Pasifik dengan 51 persen populasi pengguna Internet yang pernah berbelanja secara online. Pada riset sebelumnya, yakni pada 2005, Indonesia berada di posisi paling buncit dengan jumlah pembeli hanya 42 persen dari populasi pengguna Internet. “Sebagai salah satu negara berkembang, Indonesia bisa menjadi pasar potensial bagi penjualan lewat Internet,” kata Direktur Eksekutif Client Solutions Nielsen Indonesia Catherine Eddy dalam keterangan pers “Nielsen Asia-Pacific Online Shopping Survey”. Karena itu, ia yakin jumlah pengakses online shopping di Indonesia bakal tumbuh secara bertahap.
Singapura muncul di urutan teratas di Asia dalam frekuensi belanja secara online, jauh mengungguli para tetangganya seperti Indonesia, Malaysia dan Filipina, sebuah survey menyatakan Minggu. AC Nielsen menemukan paling sedikit delapan dari 10 pengguna Web di Singapura melakukan pembelian lewat Internet. Namun begitu, jumlah tersebut lebih kecil ketimbang Taiwan, Korea Selatan dan Jepang, tempat sembilan dari 10 pengguna Internet bertransaksi di Web. Survei global itu, yang disiarkan pada The Sunday Times, mengumpulkan 21.000 respon dari 38 negara. Diperkirakan sekitar 620 juta orang, atau 10% populasi dunia, melakukan pembelian secara online. Apa yang mereka beli sangat berbeda. Orang-orang China biasanya membeli buku, warga Thailand memesan DVD, penduduk Jepang membeli makanan dan minuman, sedangkan orang-orang Korea Selatan membeli kosmetik. Penduduk Singapura yang biasanya memburu barang-barang murah, membeli enam jenis barang per bulan via Internet. Tiket pesawat terbang adalah barang yang paling sering mereka pesan, dengan lebih dari sepertiga dari pembelanja memesan tiket pesawat di Internet. Hanya Jerman, Inggris dan Polandia yang mengalahkan Singapura sebagai negara yang berbelanja lebih sering di Internet. Negara kota itu menduduki peringkat 17 dalam daftar global, setaraf dengan Kanada, Denmark dan Norwegia. Pada rangking teratas adalah Jerman, Austria dan Inggris, masing-masing dengan hampir 100% respon. Singapura mengungguli Malaysia, dengan 57%, Filipina dengan 44% dan Indonesia dengan 30%. Dengan penetrasi Internet hampir mencapai 60%, Singapura memiliki massa konsumen yang menentukan untuk menjadi target para produsen dan penyedia layanan Web,” kata Ashok Charan, Direktur Pelaksana AC Nielsen Singapura.
Barang yang paling populer dibeli oleh pengguna di Indonesia adalah tiket pesawat terbang, yakni 40 persen atau meningkat tajam dibanding 2005 sebesar 15 persen. Reservasi tiket menggeser posisi buku sebagai barang yang paling banyak dicari pada 2005. Persentase pembelian peranti lunak (software) juga meningkat, menjadi 20 persen dari sebelumnya hanya 16 persen. Padahal, di negara-negara lain sekawasan, pembelian software via Internet cuma 10 persen. Namun, perkembangan online shopping di Indonesia lamban. 70 persen pengguna Internet di Malaysia menggunakan layanan ini. Padahal, tiga tahun lalu, pengakses online shopping di negeri jiran itu hanya 58 persen. Demikian pula perkembangan belanja online di Thailand, yang naik menjadi 61 persen dari sebelumnya hanya 48 persen. Pengakses Internet juga masih terbatas karena biaya Internet di Indonesia tergolong mahal ketimbang negara lainnya. Data menunjukkan, 82 persen pengguna Internet di Indonesia selalu menjalin percakapan (chatting) setiap hari. Padahal di kawasan Asia-Pasifik, pengakses layanan ini sudah jauh berkurang. Di Jepang pengguna chat groups hanya 14 persen.
Berdasarkan data dari IDC, USD 2.6 triliun pembelanjaan melalui online di dunia tahun 2007, dan diperkirakan angka ini akan menjadi USD 9.1 triliun di tahun 2009. Angka ini kembali menunjukan bahwa daya beli di dunia online secara dunia diperkirakan meningkat tajam hanya dalam 2 tahun. Berdasarkan data dari Jurnal Bisnis Internasional, para pebisnis kecil yang menggunakan internet marketing bertumbuh 46% lebih cepat dari pada pebisnis kecil lainnya yang belum menggunakan internet marketing.

SUMBER

http://amazon.com
http://bisnis.com
http://detik.com
http://google.com
http://info.g_excess.com/id/online
http://infobelanja_hypermart.net
http://kapanlagi.com
http://my_opera.com
http://www.apjii.or.id/dokumentasi/statistik
http://www.goechi.com/newsletter_html

Permalink Leave a Comment

Hello world!

March 16, 2009 at 9:04 am (Uncategorized)

Welcome to WordPress.com. This is your first post. Edit or delete it and start blogging!

Permalink 1 Comment